Webinar Peluncuran Program Studi Magister Manajemen Integritas Material: Peran Manajemen Integritas Aset dalam Pemeliharan Aset Produksi

Departemen Teknik Metalurgi & Material FTUI menyelenggarakan Webinar dengan tema Peran Sistem Manajemen Integritas Aset dalam Mitigasi Risiko dan Keselamatan Kerja pada Industri Minyak, Gas, dan Kimia. Webinar yang diselenggarakan pada Sabtu, 22 Mei 2021 ini merupakan bagian dari Peluncuran Program Studi Magister Manajemen Integritas Material dan Dies Natalis Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) yang ke-57.

Diikuti oleh 600 peserta (100 via zoom dan 500 via Youtube), webinar ini dibuka oleh Dekan FTUI, Dr. Ir. Hendri D.S. Budiono, M.Eng. dan turut dihadiri oleh Prof. Dr. Ir. Akhmad Herman Yuwono, M.Phil.Eng., Ketua Ketua DTMM FTUI; Ir. Taufik Aditiyawarman M.M., Direktur Pengembangan & Produksi PT Pertamina Hulu Energi; Prof. Dr. Ir. Johny Wahyuadi M. Soedarsono, DEA, Guru Besar DTMM FTUI; dan Dr. Jaka Fajar F., Kepala Program Studi S2 MIM.

Selama tiga jam acara webinar, ditampilkan beberapa narasumber yaitu: Dr. Datu Rizal dengan presentasinya terkait “Perlukah Manajemen Integritas Untuk Plant & Asset Anda?”, Ir. Harry Joni Varia dengan presentasi berjudul “Asset Integrity Management System (AIMS)”, Ir. Haryo Wiryono dengan presentasinya berjudul “AIMS: Maximizing competitiveness by accelerating performance and producing efficient output within the company”, dan Ir. Bahrain Munir dari Pertamina Hulu Mahakam dengan presentasinya yang berjudul “AIMS (Asset Integrity Management System): Sharing Knowledge & Experience”.

Pada pembukaannya, Dekan FTUI, Dr. Ir. Hendri D.S. Budiono, M.Eng., mengemukakan, “FTUI memasuki usianya yang ke 57. Sejak didirikan pada tanggal 17 Juli 1964, FTUI terus menjaga komitmen untuk terus berkontribusi dan berkiprah dalam membangun sumber daya manusia Indonesia yang unggul di bidang ilmu teknik. FTUI terus menjaga agar lulusan-lulusan kami tetap memegang teguh nilai-nilai Pancasila serta falsafah UI Veritas, Probitas, dan Iustitia atau Kebenaran, Kejujuran, dan Keadilan.”

 

Dekan Hendri juga mengungkapkan harapan beliau untuk Program studi Magister Integritas Material (MIM) yang dibuka untuk menjawab kebutuhan mendesak akan tenaga ahli dibidang Manajemen Integritas Aset yang memiliki kemampuan untuk menjaga aset produksi secara holistik dengan mempertimbangkan faktor keselamatan kerja, lingkungan, pemeliharaan dan inspeksi aset produksi, biaya dan rantai pasok. FTUI memberikan perhatian khusus dan sekaligus bangga bahwa program studi ini merupakan program studi pertama dan satu-satunya di Indonesia. Program studi ini menambahkan khasanah keilmuan yang unik di Universitas Indonesia, dimana tenaga ahli di bidang ini yang saat ini tersedia berjumlah tidak lebih dari 100 (seratus) orang di Indonesia.

Webinar ini ditutup dengan rangkuman hasil diskusi bahwa selain pemahaman mengenai risiko dalam pemeliharaan aset yang krusial, seringkali akar masalahnya pada sistem yang tidak berjalan dengan baik. Bahkan, kelalaian dalam mengatur dan memanajemen perubahan terhadap aset fisik, organisasi, SDM dan keselamatan, dapat menjadi penyebab insiden. Untuk itu diperlukan sistem manajemen yang baik dan adaptif dalam segala perubahan serta dapat mengakomodasi jumlah tim dan orang yang sangat banyak. Dengan sistem Manajemen Integritas Aset yang robust diharapkan dapat memberikan manfaat yang lebih besar dalam aspek pemeliharaan aset produksi.